Tanggal 19 April 2013
merupakan hari bersejarah bagi kelas IX SMP Negeri 4 Adiwerna tahun pelajaran
2012/2013 karena tanggal 19 April koordinator keagamaan SMP Negeri 4 Adiwerna mengadakan doa bersama menyambut
ujian nasioanal 2013 yang akan dilaksanakan tanggal 22 April sampai 25 April
2013.
Istighosah atau doa
bersama dilaksanakan di masjid Baetul
Muttaqin Kaliwadas Adiwerna,yang diikuti oleh 321 siswa dan siswi kelas
IX dengan di dampingi oleh wali kelas IX
dan perwakilan dari guru dan karyawan.
Mengapa istihosah tidak
dilaksanakan di lingkungan sekolah sendiri? Hal ini dimaksudkan supaya lebih
menyatu dengan lingkungan masyarakat sekitar sekolah, sehingga sudah terbiasa
bagi anak anak untuk hidup bermasyarakat.
Istighosah dipimpin
oleh Ust Felani salah satu sesepuh desa Kaliwadas Adiwerna yang sebelumnya
didahului sambutan atas nama kepala sekolah yang saat itu disampaikan oleh bpk
Moh Usman S.Pd, beliau berpesan supaya mengikuti acara tersebut dengan khusyu,
tawadhu dan benar benar berharap kepada Allah supaya bisa dimudahkan dalam
mengerjakan soal soal ujian nasional, bisa memperoleh kesuksesan dan yang
paling penting bisa mengamalkan ilmu yang telah dicarinya selama tiga tahun di
smp negeri 4 adiwerna, kalau penulis ibaratkan andai ilmu tak diamalkan bagai
pohon tak berbuah, apalah artinya....
Istighosah dimulai
dengan sholat hajat yang dilanjut dengan doa dan acara inti istighosah yang
memakan waktu kira kira 2 jam, setelah acara istighosah dilanjutkan dengan
permohonan doa restu dan permohonan maaf pada bapak ibu guru dan karyawan smp
negeri 4 adiwerna, dengan harapan segala kesalahan siswa siswi khususnya kelas
IX bisa termaafkan sehingga mudah dalam menyelesaikan soal soal ujian nasional
dan bisa lulus seratus persen
Itulah serba serbi menu
istighosah smpn 4 adiwerna tahun 2013."
Sukses selalu
siswa siswi spana (SMP N 4 ADIWERNA)
Peyusun : Nur
rohmah, S.Ag.
Penulis
Admin : Mohamad safii
Penulis
Admin : Mohamad safii
0 komentar :
Posting Komentar
Silahkan tinggalkan komentar / respon anda di sini :